TipsTrick

2 Tool Sederhana yang Diperlukan Untuk Belajar Programing

Untuk mulai belajar progaming, terkadang kamu perlu mendownload beberapa tool khusus. Tetapi pada dasarnya, hanya dua tool yang diperlukan, terutama jika kamu hanya ingin fokus untuk belajar pengembangan web.

Kedua tool tersebut adalah :

  • Web browser
  • Text editor

Web Browser

Web browser akan digunakan untuk menjalankan halaman web yang telah kamu buat.

Untuk menampilkan halaman tersebut, kamu tidak memerlukan akses internet karena halaman yang ditampilkan berasal dari file yang terdapat di hard disk. Meski demikian, internet juga diperlukan untuk mencari materi untuk belajar pemrograman.

Internet pun bisa sangat berguna saat kamu menemukan masalah yang sulit diselesaikan ketika belajar pemrograman.

Browser Apa yang Harus Digunakan Untuk Belajar Pemrograman?

Kamu bisa menggunakan browser apapun yang kamu sukai, baik itu Google Chrome, Mozilla Firefox ataupun Microsoft Edge. Tetapi perlu diingat bahwa akan ada sedikit perbedaan tampilan visual untuk masing-masing browser.

Jadi, jika kamu merupakan tipe orang perfeksionis yang menaruh perhatian terhadap detail, kamu juga bisa menggunakan lebih dari satu browser.

Dengan begitu, kamu bisa membuka halaman web yang kamu buat di berbagai browser sehingga kamu tahu perbedaan visual untuk setiap browser.

Text Editor

Tool lain yang diperlukan adalah text editor. Text editor ini nantinya akan digunakan untuk menulis kode.

Untuk text editor sendiri, sebenarnya kamu tidak perlu menginstall teks editor baru. Kamu bisa menggunakan text editor bawaah OS, seperti Notepad yang sudah terinstall di Windows atau TextEdit di MacOS.

Hanya saja, ini sebaiknya tidak dilakukan karena text editor tersebut tidak dilengkapi dengan fitur khusus untuk coding.

Untuk belajar menulis kode sederhana, kamu tidak akan merasakan ada masalah saat menulis kode di Notepad. Tetapi kalau kodenya semakin rumit, maka kamu akan kesulitan. Apalagi kalau ada kesalahan, kamu akan kesulitan untuk menemukan dimana letak kesalahannya.

Lebih baik gunakan text editor khusus untuk coding.

Text editor yang dibuat untuk coding umumnya dilengkapi dengan beberapa fitur dasar yang dapat membantu kamu menghindari kesalahan dalam menulis kode. Ini sangat membantu mengingat satu kesalahan saja bisa membuat kode tidak bekerja.

Selain itu, text editor tersebut juga akan menampilkan kode dalam berbagai warna. Ini membuat kode menjadi lebih mudah untuk dibaca.

Sublime Text

Ada banyak text editor yang dapat digunakan untuk coding. Salah satunya adalah Sublime Text. Text editor ini cukup sederhana untuk digunakan dan tersedia untuk Windows, Linux dan MacOS.

Sublime Text merupakan aplikasi text editor yang dapat digunakan secara gratis. Tetapi mungkin kamu akan melihat pop up yang memintamu untuk membeli lisensi. Meski demikian, kamu bisa menutupnya dan kembali menggunakan text editor tersebut.

Setelah menginstall Sublime Text dan membukanya, kamu akan menemukan banyak tab di bagian atas. Tidak perlu bingung karena nyaris semua menu di atas tidak ada hubungannya dengan menulis kode. Terutama jika kamu baru belajar coding.

Tips Tambahan

Sebaiknya kamu membuat folder baru yang nantinya akan kamu gunakan untuk menyimpan file.

Jadi, buka file Exploler.

Tentukan dimana kamu akan menyimpan folder tersebut. Klik kanan. Lalu pilih New dan klik Folder.

Beri nama Folder baru tersebut.

Nanti, folder yang kamu buat bisa digunakan untuk menyimpan semua kode yang kamu buat.

Lalu jika kamu tertarik menggunakan Sublime Text, maka coba buka aplikasi tersebut dan klik File lalu pilih Open Folder.

Cari folder yang telah dibuat, dan klik tombol Select Folder.

Selesai.

Nanti, file yang kamu buat di Sublime Text akan disimpan di Folder tersebut.

About the author

Alvin

Pemiliki Warnet yang merangkap sebagai Op Warnet dan penulis Freelancer.

Leave a Comment