Cara Menghubungkan Internet dari iPhone dan Android ke Komputer akan sangat berguna bagi kalian yang ingin mengerjakan sesuatu di komputer, namun koneksi Wifi kalian sedang mati. Jadi bila hal itu terjadi, kalian bisa menyabungkan internet dari Hp ke komputer.
Bukan hanya itu saja, dengan menyambungkan internet ponsel ke komputer akan sangat membatu bila kalian ingin browsing menggunakan komputer dan laptop dimana dan kapan saja dengan mudah. Lalu bagaimana cara membuat Wifi atau menyambungkan internet dari Hp Android dan iPhone ke Komputer? Yuk pelajari caranya di bawah ini.
Kekurangan dan Kelebihan Menghubungkan Internet dari Hp Android dan iPhone ke Komputer
Sebelum masuk kedalam pembahasan Cara Menghubungkan Internet dari iPhone dan Android ke PC/Laptop ada baiknya kalian ketahui terlebih dahulu apa saja kekurangan dan kelebihan menghubungkan internet dari Hp ke Komputer.
Dengan menghubungkan internet dari hp ke komputer pasti akan memiliki kelebihan dan kekurangan. Lalu apa kelebihan dan kekurangannya, jika komputer menggunakan data selular dari Hp Android dan iPhone. Kelebihan dan kekurangan diantaranya.
Kelebihan Menghubungkan Internet ke komputer dari Hp
- Praktis kalian tidak perlu membawa modem bila akan berpergian. Kalian hanya cukup menghubungkan internet hp ke PC/Laptop.
- Fleksibel bisa kalian lakukan dimana saja, tanpa harus bergantung pada Wifi / Hotspot.
- Lebih murah. Kenapa bisa kebih murah? Karena dengan melakukan hal ini kalian tidak perlu menggunakan banyak kartu untuk modem, cukup menggunakan satu kartu yanga da di Hp kalian.
Kekurangan Menghubungkan Internet ke komputer dari Hp
- Lebih Boros Kuota. Karena dalam komputer banyak program yang akan selalu terkoneksi internet, hal itu membuat data internet menjadi boros.
- Lebih Boros Baterai. Pada saat kalian mengaktifkan Wifi Tethring dan menghubungkannya pada komputer akan membuat hp kalian memancarkan sinyal Wifi, hal itu membuat baterai hp akan cepat habis.
- Kecepatan internet. Kecepatan internet dalam hp bisa dibilang kurang bagus, itu terjadi karena beberapa faktor seperti tidak ada jaringan 4G hanya terdapat jaringan 3G. Namun jika internet dalam hp 4G itu bisa menambah kecepatan internet, hal itu kalau di tempat kalian sudah terdapat sinyal 4G.
Cara menghubungkan Internet dari Hp Android ke PC/Laptop
- Langkah pertama masuk ke menu Pengaturan atau Settings
- Lalu buka menu Tethring, Portable Hotspot atau Wifi Tethring (setiap android berbeda-beda).
- Kemudian aktifkan Hotspot dan atur SSID (nama Wifi hotspot) dan jangan lupa atur Password Wifi. Dengan mengatur SSID dan Password Wifi, akan mencegah orang lain menggunakan jaringan Wifi Hotspot kalian.
- Bila sudah selesai mengatur Hotspot, kalian tinggal sambungkan ke komputer dengan mengaktfkan Wifi di komputer.
Untuk menyambungan internet dari hp android tidak hanya bisa melalui Wifi Tethring saja, namun bisa juga menggunakan Bluetooth atau Kabel USB. Cara menghubungkannya tidak jauh beda dengan cara mengaktifkan Wifi Tethring diatas. Hanya saja jika ingin menghubungkan dengan menggunakan kabel USB harus mencolokan kabel USB dari Hp ke komputer terlebih dahulu. Begitu juga dengan menggunakan Bluetooth, kalian harus menyambungkan bluetooth hp android ke komputer terlebih dahulu.
Cara menghubungkan Internet dari iPhone ke Komputer
iPhone juga mempunyai fitur Wifi Tethring atau Hotspot yang memungkinkan untuk berbagi koneksi internet (data selusar) dari iPhone ke Komputer. Cara kerja Hotspot iPhone tidak jauh berbeda dengan Hotspot yang terdapat pada android. Berikut ini cara menghubungkan data selular dari iPhone ke Komputer.
- Pertama kalian bukan Pengaturan atau Settings pada iPhone.
- Lalu buka opsi menu Selular.
- Jika sudah kemudian aktifkan Hotspot Pribadi dengan cara menggeser tombol yang berada disebelah kanan.
- Selanjutnya atur nama Hotspot dan Password Wifi sebelum menghubungkan hotspot ke Komputer.
- Bila semua sudah di atur, sekarang kalian hubungkan Internet dari iPhone ke komputer dengan mengaktifkan wifi dalam komputer. Setelah mengaktifkan wifi dalam komputer, lalu cari sampai ketemu nama wifi di iPhone. Selanjutnya kalian hubungkan dengan memasukan Password Wifi yang telah dibuat tadi.
Akhir Kata
Nah, itulah Cara Menghubungkan Internet dari iPhone dan Android ke PC/Laptop yang bisa kalian lakukan dengan sangat mudah. Tapi kami perlu mengingatkan kembali, bahwa dengan menyambungkan Data Selular ke komputer dapat membuat kuota kalian menjadi lebih boros.
Semoga artikel kali ini dapat membantu dan menambah pengetahuan kalian. Selamat membaca dan terima kasih.