Psiphon Pro adalah salah satu layanan merubah koneksi ip address internet, atau yang biasa kita kenal dengan istilah VPN. VPN (Virtual Private Network) ini membantu kita untuk menggunakan koneksi luar alias bukan koneksi lokal. Sehingga sama seperti layaknya kita berada di negara luar. Untuk saat ini psiphon tersedia di PC, dan juga di android. Langkah – langkah yang mungkin belum pernah kalian ketahui mengenai seluk beluk aplikasi ini. Akan saya bahas sepenuhnya mengenai cara menggunakan aplikasi psiphon pro dengan mudah.
Sebenarnya aplikasi VPN tidak hanya psiphon. Melainkan ada begitu banyak untuk saat ini aplikasi berupa VPN di internet. Tapi, ada kelebihan tersendiri dari aplikasi ini. Selain penggunaannya cukup mudah, kalian juga dapat menggunakan aplikasi ini diseluruh OS (Operating System).
Saya termasuk pelanggan lama dari aplikasi psiphon, Dulu namanya kalau gak salah masih psiphon 3. Kini sudah disingkatkan dan disempurnakan lagi untuk bug bug kecilnya sehingga jadilah psiphon pro. Dan dulu, aplikasi psiphon ini bisa digunakan untuk keperluan internet gratis. Internet gratis ?, emang bisa ?. Bisa dong, tapi itu dulu 🙁
Dan untuk panduan kali ini, lebih menepatkan untuk menggunakan koneksi internet luar di psiphon saja. Jadi kalau kalian beranggapan bahwa saya membagikan internet gratis, itu salah besar. Langsung saja, jika kalian penasaran dan juga bingung bagaimana cara menggunakan psiphon pro di android ataupun di PC/Laptop. Silahkan di simak.
Cara Menggunakan Aplikasi Psiphon Pro Untuk Koneksi VPN
Perlu di ingat, disini kita hanya merubah ip address koneksi internet kita ke luar negeri. Dan memang itulah fungsi dari VPN. Namun, kebanyakan dari kalian masih bingung bagaimana cara menggunakan psiphon ini. Jadi, saya buatkanlah tutorial lengkap ini. Kita mulai dari mengunduh aplikasi psiphon terlebih dahulu.
Untuk yang menggunakan perangkat android, silahkan di download dulu DISINi.
Dan untuk yang menggunakan perangkat PC / Laptop Bisa di download DISINI.
Kita mulai dulu, bagi yang menggunakan PC/Laptop, Lebih tepatnya yang menggunakan windows.
Setelah mendownload aplikasi tadi, silahkan kalian buka aplikasi psiphon tadi.
Ke bagian Setting, lalu Split Tunnel. Centang bagian Dont Proxy Websites Within Yout Country.
Selesai, VPN di PC kalian sudah berhasil di pasang, sekarang tinggal melakukan apa yang ingin anda lakukan. Hehe,
Kemudian bagi pengguna android, silahkan dibuka aplikasi psiphon pro nya. Pilih menu Options.
Centang bagian Tunnel Whole Device (requires Android 4.0+).
Kemudian, Pilih Menu More Option.
Centang di bagian proxy setting, Connect through an HTTP Proxy.
Lalu, Tekan Start untuk memulai VPN.
Allow Segala Jenis Perizinan Jika Muncul Pop Up.
Biasanya, jika sudah terhubung, psiphon pro akan berubah jadi warna biru. Dan dibawahnya ada tulisan Tunnel Connected.
Sampai disini, untuk pengguna android sudah bisa juga menggunakan VPN. Dan silahkan gunakan keperluan kalian masing – masing. VPN ini diperlukan sekali ketika di negara lokal kita diblokir untuk sosial media. Dan juga, kalian tetap dapat menggunakannya dan bisa diakses dengan lancar. Cara ini sangat efektif untuk mengatasi permasalahan sesuatu yang tidak bisa diakses.
Akhir Kata
Tidak hanya aplikasi psiphon, sebenarnya kalian juga masih dapat menggunakan aplikasi vpn lainnya. Psiphon ini hanya rekomendasi yang tepat untuk menggunakan vpn gratis. Selain gratis tentunya fitur ini sangat lengkap dan dilengkapi koneksi banyak negara luar. Sekiranya ini membantu, silahkan kalian share lagi ke teman teman kalian yang butuh. Bagilah pengetahuan kepada mereka yang membutuhkan, karena ilmu itu gratis. Sekian dulu untuk artikel ini saya buat, semoga berguna 🙂
Gabisa dipungkiri lagi, jaman dulu masih nganggur, nyari² vpn buat opok..
sekarang udah kerja, urusan kuota mah kecil👌ðŸ»ðŸ˜…
jadi psiphon digunain nya, cuman buat vpn ajaðŸ‘ðŸ»
emang kenangan pahit, tapi dari situ bisa dapet ilmu juga😂
Sepengalaman dong wkwk, terimakasih telah berikunjung agan