Tutorial Aplikasi

Cara Mengedit dan Mengompres Gambar di Microsoft Word

Saat kamu mengetik dokumen di Word, maka terkadang kamu perlu melengkapinya dengan memasukan gambar pada dokumen tersebut.

Tentu saja, kamu tidak bisa memasukan gambar secara asal-asalan. Kamu perlu mengedit gambar tersebut sehingga ukuran dan posisinya sesuai dengan isi dokumen.

Bukan hanya itu, kamu juga perlu mempertimbangkan ukuran file gambar karena ukuran gambar yang besar akan membuat file Word semakin besar.

Nah, buat kamu yang kesulitan untuk mengedit dan mengompres gambar di Microsoft Word, baca terus artikel ini karena artikel kali ini akan membahas cara untuk mengedit dan mengompres gambar di Microsoft Word.

Cara-cara berikut pun bisa dilakukan pada Microsoft Word 2010, Word 2013. Word 2019, Word 2016, dan Word di Office 365. Jadi silahkan ikuti pentunjuk berikut jika kamu menggunakan versi Microsoft Word tersebut.

Cara Memasukan Gambar Ke Microsoft Word

Cara termudah untuk memasukan gambar ke Word adalah dengan menyeretnya. Pertama, buka file Exploler dan cari folder tempat penyimpanan gambar yang akan dimasukan ke Word.

Jika sudah ketemu, buka folder tersebut. Klik gambar dengan tombol kiri mouse. Tahan tombol tersebut dan geser gambar ke Word.

Kalau kamu belum terbiasa melakukannya, kamu bisa memakai cara lain, yaitu dengan masuk ke tab Insert.

Di tab Insert, klik menu Picture. lalu cari gambar yang ingin kamu masukan.

Klik gambar tersebut lalu klik Insert. Kalau kamu ingin memasukan lebih dari satu gambar, tekan tombol Ctrl saat mengklik gambar-gambar tersebut.

Setelah gambar muncul di dokumen Word, kamu bisa memindahkan gambar tersebut dengan cara klik dan tahan tombol kiri mouse pada gambar dan geser gambar ke tempat yang kamu inginkan. Setelah itu lepaskan tombol kiri mouse.

Cara Mengedit Ukuran Gambar di Microsoft Word

Sebelum dimasukan ke Microsoft Word, sebaiknya gambar diedit terlebih dahulu di program pengedit foto. Tapi jika sudah terlanjur dimasukan, kamu bisa memanfaatkan fitur sederhana dari Microsoft Word untuk mengedit ukuran gambar.

Untuk mengubah ukuran gambar, caranya cukup mudah. Klik gambar, lalu arahkan mouse ke kanan atas atau kiri atas gambar. Setelah berada diujung gambar dan icon kursor mouse berubah, maka klik dan tahan mouse lalu tarik gambar sampai ukurannya sesuai dengan yang kamu inginkan.

Cara lain yang dapat kamu lakukan adalah dengan masuk ke menu Size and Position. Cara ini sangat berguna untuk kamu yang ingin mengubah ukuran gambar secara lebih spesifik.

Untuk melakukan hal tersebut, klik kanan pada gambar lalu pilih Size and Position.

Pada menu layout, di tab Size, kamu bisa ceklist Lock aspect ratio untuk membuat ukuran tinggi dan lebar gambar menjadi proporsional.

Setelah itu kamu bisa menentukan ukuran tinggi atau lebar gambar sesuai keinginanmu. Jika sudah selesai selesai, klik OK.

Cara Mengompres Gambar Di Microsoft Word

Dengan mengompres gambar di Word, kamu bisa menurunkan ukuran file gambar tersebut dan file dokumen Word yang kamu buat.

Cara untuk mengompres gambar adalah dengan mengklik gambar yang akan dikompres.

Lalu pada tab Format yang terdapat di bagian atas Microsoft Word, klik Compress Pictures.

Nanti akan terbuka menu Compress Pictures. Di sana, kamu bisa ceklis Apply only to this picture untuk mengompres gambar yang diklik atau kosongkan kotak tersebut untuk mengompres semua gambar yang terdapat di dokumen Word.

Pada menu Target output atau Resolution, pilih resolusi gambar yang kamu inginkan dan klik OK.

Resolusi yang kamu pilih akan menentukan kualitas gambar. Jika kamu tidak yakin mana yang harus dipilih, maka kamu bisa memilih Use document resolution atau Use default resolution.

About the author

Alvin

Pemiliki Warnet yang merangkap sebagai Op Warnet dan penulis Freelancer.

Leave a Comment