Safe Mode adalah sebuah fitur bawaan Window yang bisa sangat membantu dalam mengatasi masalah yang terjadi pada sistem operasi tersebut. Saat memasuki Safe Mode, maka sebagian besar driver dan progam yang berjalan selama proses startup akan dimatikan.
Melalui Safe Mode, kamu pun bisa lebih mudah dalam menghapus virus atau melakukan perbaikan jika terjadi kerusakan pada Windows.
Kalau kamu suka memperbaiki komputermu sendiri, maka tentu kamu tidak asing dengan yang namanya Safe Mode ini. Tapi bagi orang yang tidak terbiasa, jelas mereka akan kebingungan untuk memasuki mode tersebut.
Nah, jika kamu ingin mencari tahu bagaimana caranya masuk ke Safe Mode di Windows 10, maka ada beberapa cara yang bisa kamu lakukan.
Caranya bagaimana? Ikuti saja langkah-langkahnya di bawah ini.
Masuk Melalui System Configuration
Untuk membuka menu System Configuration, maka ketik saja msconfig di search bar yang terdapat di Start Menu dan pilih Best Match. Masuk ke System Configuration dan pilih Boot Tab.
LIhat di bawah Boot Options, ada Safe Mode. Ceklis kotak kosongnya dan pilih Appy. Lalu restar komputer.
Masuk Melalui Advanced Startup
Pada search bar di start menu, ketik advanced start up dan pilih Best Match. Sekarang lihat di bawah Advanced start-up. Pilih Restart Now. Dengan begitu komputer akan masuk ke Recovery Mode dimana kamu bisa memilih salah satu dari tiga pilihan yaitu, Continue, Troubleshoot, atau Turn Off Your PC.
Pilihlah Troubleshoot untuk masuk ke Advanced Options. Sekarang ada beberapa pilihan lagi. Pilih Start-up Settings dan restar komputer. Setelah komputer kembali menyala, Windows akan masuk ke tampilan Startup Settings dimana kamu bisa memilih untuk masuk ke Safe Mode.
Menggunakan Shortcut
Untuk masuk ke Advanced Startup, kamu juga bisa menggunakan Shortcut sehingga kamu tidak perlu melewati langkah-langkah di atas. Caranya, cukup tahan tombol Shift dan klik Restart yang terdapat di menu Power.
Setelah reboot, window 10 akan masuk ke Recovery options. Disana kamu bisa memilih Troubleshoot lalu ke Advanced Options dan pilih Startup Settings.
Tekan Tombol F8
Menekan F8 ketika komputer sedang proses booting adalah salah satu cara yang paling mudah dan paling umum untuk masuk ke Safe Mode.
Namun pada window 10, fungsi F8 ini secara default berada dalam posisi disabled. Jadi untuk masuk ke Safe Mode dengan menekan F8, maka ada hal yang perlu dilakukan terlebih dahulu untuk mengaktifkan fitur tersebut.
Caranya, klik kanan pada Start Menu dan pilih Command Prompt (Admin) atau Window PowerShell (admin). Setelah itu akan muncul Command Prompt atau administrator Window PowerShell.
Ketik bcdedit /set {default} bootmenupolicy legacy lalu enter.
Untuk menonaktifkan perintah tersebut, masuk ke Window PowerSheel (admin). Dan ketik bcdedit /set {default} bootmenupolicy standard
Bagaimana Caranya Keluar dari Safe Mode?
Ada dua pilihan yang dapat dilakukan untuk keluar dari Safe Mode dan ini tergantung dari cara mana yang kamu gunakan untuk masuk ke mode tersebut.
Jika kamu masuk ke Safe Mode dengan cara pertama, yaitu melalui System Configuration, maka kamu harus masuk kembali ke Boot tab dan mengklik kembali kotak yang telah di ceklis untuk menonaktifkan Safe mode. Setelah itu pilih Apply dan Restart.
Jika hal ini tidak dilakukan, maka kamu akan terus masuk ke Safe Mode setiap kali kamu merestart atau menyalakan komputer.
Jika kamu masuk dengan menggunakan cara kedua, yaitu melalui Advanced Startup atau cara ke 3 dengan menekan tombol F8, maka kamu tinggal restar saja komputermu. Secara otomatis kamu akan meninggalkan Safe Mode.