Ditahun 2017 ini kata “BLOG” sudah tidak asing lagi terdengar ditelinga kita, mungkin ada beberapa diantara teman-teman yang mungkin belum mempunyai blog dan sangat ingin sekali punya blog.
Dunia blogging adalah tempat atau wadah dimana sesorang bisa mencurahkan ilmunya serta hoby nya dalam menulis untuk disampaikan kepada orang banyak. dulu Kerap kali aktifitas blogging menjadi sarana untuk mencurahkan ilmunya yang bermanfaat bagi banyak orang, namun jaman sudah semakin canggih dimana Blogging juga bisa mendapatkan banyak uang. Raksasa google sangat menjanjikan royalti yang besar kepada siapa saja yang menekuni dunia blog dengan “benar”.
Sebenarnya masih banyak platform blog yang gratisan seperti wordpress joomla dll. untuk dalam tahap belajar admin sangat merekomendasikan blogger, dikarenakan fasilitasnya yang lengkap serta mudah diindeks oleh mesin pencari seperti google, bing, yandex, yahoo dan lain-lain.selain itu blogger sangat mudah untuk dipahami.
Oke disini admin akan menjelaskan bagaimana cara mendaftar blog di platform blogger gratis tanpa bayar. Tanpa membuang-buang waktu mari kita praktekan cara daftar blog melalui blogger.com
Langkah-langkahnya :
– Sebelum mendaftar diblogger sobat harus terlebih dahulu membuat akun email, (terserah boleh dari yahoo atau gmail)
– Blogger sekarang dengan tampilan yang baru
– Oke jika yang sudah punya akun email langsung saja buka blogger.com
– jika sudah terbuka halaman blogger Create a blogger setelah masuk kehalaman daftar blogger anda diminta untuk memasukan data-data dengan benar sebab jika sudah didaftar dengan data yang anda masukan tidak bisa dibalikan lagi.
– Isi judul sesuai dengan judul blog yang akan anda buat nantinya. Alamat isi dengan alamat url yang akan dibuka di browser anda nantinya.
– Alamat Url usahakan sama dengan Judul blog agar blog anda mudah diindeks oleh mesin pencari nantinya,
– alamat URL usahakan dipikir dulu sebelum membuatnya karna anda hanya bisa mengisinya satu kali saja.
– Alamat url jangan panjang, pendek saja lebih bagus
– Contoh pengisian Alamat : jagoankode.blogspot.com
– Alamat URL harus sinkron dengan judul blog agar terlihat seperti blog profesional
– Isi nama URL sampai ada tanda ceklis warna biru atau nama tersedia jika masih tanda seru berwarna kuning nama tersebut sudah ada yang pakai sehingga anda harus mencari nama lain
– Oke setelah mengisi alamat url pilih template blog yang sesuai dengan selera anda (nantinya setelah jadi anda bisa mengganti tema lainnya tenang saja)
– Oke setelah semuanya terisi klik ==> Buat Blog!
– KLIK ==> Teruskan ke BLOG
Setelah itu blog anda pun jadi dan anda bisa langsung posting dan membuat artikel baru di blog anda sendiri.
Nah bagaimana mudah bukan Cara daftar blog gratis di blogger.com. Demikianlah Tutorial Blog yang dapat admin sampaikan terlebih terkurang admin mohon maaf, Terima kasih sudah berkunjung 😀