Cara Bisnis Nyaris Tanpa Modal. Berbisnis tanpa mengeluarkan modal tentu bisa. Misalnya dengan menjadi agen untuk produk tertentu. Bagaimana cara merintis nya? Baca ulasan nya.Banyak yang bilang merintis bisnis harus mempunyai modal usaha yang cukup besar. Hal itu tidak sepenuhnya benar. Banyak juga orang orang yang sukses mengelola bisnis tanpa modal. Biasanya mereka menjadi agen atau perantara sebagai penjual untuk produk tertentu. Dengan kata lain orang seperti ini hanya menjual jasa kepada masyarakat. Bila dikelola dengan baik hasilnya pun lumayan lho. Bisnis jenis ini ternyata cukup banyak diminati oleh para ibu rumah tangga. Udah bisa mengerjakan semuanya dari rumah.
Cara Bisnis Nyaris Tanpa Modal
Sebelum memulai menjadi agen Anda harus punya manajemen yang baik. Menurut ahli keuangan walaupun menjadi agen tak banyak mengeluarkan modal. Namun orang tersebut harus membangun bisnis layaknya pengusaha lain. Sebab namanya bisnis pada dasarnya sama. Pakai modal atau tidak dia harus memiliki manajemen yang bagus. Pakai modal atau tidak dia harus memiliki manajemen yang bagus. Agar menjadi agen yang sukses berikut poin poinnya:
Catatan pemasukan dan pengeluaran
Apapun jenis bisnis anda seorang pengusaha harus mempunyai catatan pemasukan dan pengeluaran. Catatan ini menjadi tolak ukur Apakah bisnis yang tengah dijalani itu sukses atau tidak. Banyak yang menganggap bahwa bisnis tanpa modal atau menjadi agen itu tak perlu mencatat pengeluaran dan pemasukan. Anggapan seperti ini salah besar. Mereka mengira kalau bisnis tanpa modal berarti catatan pengeluarannya tidak penting karena tidak ada modal usaha. Padahal tidak demikian. Memang benar seorang agen tidak mempunyai ongkos produksi membuat produk seperti pengusaha lainnya. Perlu diingat bahwa seorang agen pun mengeluarkan uang untuk ongkos promosi telepon dan ongkos mengambil dan mengantar sebuah produk yang akan dijual. Pengeluaran seperti ini harus dituliskan secara rapi dan masuk pada laporan keuangan bulanan. Semakin kita mengetahui pengeluaran berarti akan semakin terlihat apakah usaha yang kita jalani untung atau tidak.
Membuat target
Unik
Coba bayangkan, Berapa banyak agen yang ada di suatu kota? Jawabannya pasti ribuan. Ada agen pulsa agen makanan hingga agen pakaian agar bisnis Anda diperhitungkan oleh konsumen Buatlah suatu yang unik. Sebagai agen tertentu anda tidak bisa membuat produk tersebut menjadi unik karena produk bukanlah hasil produksi Anda. Sehingga keunikan bisa anda Galih dari pelayanan yang Anda berikan kepada konsumen. Misalnya Anda adalah seorang agen air minum dalam kemasan atau AMDK.
Ketika anda konsumen ingin membeli air galon, anda memberikan pelayanan 24 jam. Kapan pun konsumen membutuhkan Anda siap sedia. Pelayanan seperti ini biasanya akan diingat oleh para pembeli. Tentunya hal seperti ini anda berikan khusus untuk para pelanggan yang lokasi rumahnya tidak begitu jauh dari kediaman anda. Biasanya pembeli yang senang dengan pelayanan anda akan menyampaikan kepada orang lain. Dengan begitu pelanggan anda akan bertambah banyak. Selain itu anda juga bisa memberikan potongan harga untuk pelanggan yang membeli banyak barang. Sekecil apapun diskon tersebut pasti akan dikenang oleh si pembeli. Sebaliknya, bila anda memberikan pelayanan yang biasa-biasa saja, tentu pembeli pun tidak akan mengingat anda. Pasti tidak akan berpindah ke lain hati. Begitu pula bila si pembeli sudah tidak suka dia pasti akan mengingat terus.
Bangun jaringan
Syarat utama menjadi agen adalah jaringan. Logikanya semakin banyak mengenal orang semakin banyak pula calon pembeli. Logikanya semakin banyak mengenal orang semakin banyak pula calon pembeli. Setiap orang bisa dimanfaatkan sebagai jaringan. Bisa teman lama atau pun teman baru. Untuk itu bersikap baik dan ramah lah kepada setiap orang. Jangan sungkan-sungkan untuk menghubungi mereka dan mengatakan bahwa Anda saat ini menjadi agen produk tertentu.
Harus dikenal
Seorang agen harus dikenal masyarakat, khususnya orang-orang di sekitar tempat tinggal. Ini wajib hukumnya Bagaimana konsumen bisa membeli produk yang Anda jual bila mereka tak pernah mengenal anda. Bila bertemu teman, tetangga atau siapapun yang baru anda kenal, usahakan mengatakan bahwa anda adalah seorang agen. Dengan begitu mereka akan mengingat anda. Ada hal yang paling mudah dilakukan apakah Anda dikenal atau tidak. Ada hal yang paling mudah dilakukan apakah Anda dikenal atau tidak Misalnya Anda adalah seorang agen pulsa yang tinggal di salah satu komplek perumahan. Apakah orang-orang di sekitar rumah Anda mengetahui bahwa anda adalah agen pulsa? Bila tidak, berarti Anda tak pernah memperkenalkan diri. Minimal orang-orang di sekitar tempat anda tinggal harus sudah tahu bahwa anda adalah seorang agen.
Personal harus baik
Daya juang seorang agen adalah dirinya. Sehingga performa diri seorang agen harus sangat diperhatikan. Seorang agen haruslah ramah dan baik kepada pembelinya. Bila tidak si pembeli akan berpaling. Salah satu pilihan konsumen membeli ke tempat langganannya karena si agen tersebut ramah dan menyenangkan.