Game dengan tema RTS (Real Time Strategy) merupakan game dengan konsep peperangan. Dalam game genre ini kalian mengaharuskan untuk membangun pertahanan, menguatkan pasukan tempur, diplomasi dan pengumpulan sumber daya.
Pemain dalam game-game yang akan kami rangkum dibawah mengharuskan kalian untuk membangun strategi yang baik untuk memulai pertempuran, jika tidak kalian tidak akan bisa memenangkan misi pertempuran tersebut. Lalu game Real Time Strategy apa saja yang seru dan menarik untuk dimainkan? Lanjut, dengan 5 Game Real Time Strategy Paling Menantang 2020.
World In Conflict
World In Conflict merupakan game dengan genre Real-Time Tactics yang dikembagan oleh Massive Entertainment. Game dengan alur cerita yang panjang serta memiliki 14 skenario ini bisa dimainkan dengan dua mode permainan, yaitu multiplayer dan campaign.
Dalam mode multiplayer kalian bisa memainkannya secara online dengan para pemain lainnya. Dan game ini sendiri menceritakan kisah pada jaman Uni Soviet yang berhasil menyerang Amerika Serikat pada tahun 1989 dan berhasil melakukan invasi peperangan di Eropa.
Game ini juga memiliki pasukan perang cukup lengkap dan kalian bisa memilihnya sesuai yang kalian butuhkan di medan pertempuran.
Dalam pasukan World In Conflict tersebut terdiri dari berbagai jenis tipe seperti prajurit infantri, pesawat temput, anti-tank mulai dari tank ringan sampat ringan. Kalian juga harus mengumpulkan sumber daya pada selama pertempuran berlangsung yang berguna untuk menambah kekuatan tempur kalian.
The Battle For The The Battle For The Middle Earth II
Middle Earth II adalah game yang mengangkat kisah sebuah film yang berjudul The Lord of The Rings, dan game ini menyajikan arena pertarungan menggunakan mekanisme RTS (Real Time Strategy). Game ini sendiri di kembangkan oleh EA Los Angeles.
Di dalam game ini kalian juga bisa menggunakan dua mode permainan seperti mode Evil Campaign dan Good Campaign. Dalam mode Evil Campaign kalian bisa mengendalikan prajurit jahat seperti Nazgul dan Goblin, kalian bisa mengendalikan mereka untuk mengalahkan mereka yang ada dipihak lawan.
Sementara untuk mode Good Campaign, kalian bisa mengendalikan para peri, kurcaci dan manusia untuk membantu kalian dalam melawan pasukan jahat yang dipimpin oleh Sauron.
Company of Heroes II
Company of Heroes II merupakan sekuel dari game terdahulunya yaitu Company of Heroes 2006. Dalam seri ini masih menceritakan peperangan pada saat perang dunia ke-2, dalam perang tersebut tidak hanya ada jerman saja namun semakin seru dengan adanya Uni Soviet.
Dalam game ini kalian akan berhadapan dengan Uni Soviet dalam berbagai kampanye Eastern Front dalam perang dunia ke-2 tersebut. Untuk suasana peperangan pun semakin menarik dengan arena yang bersalju.
Kalian juga harus membuat pasukan kalian tetap merasakan hangat supaya tidak ada yang meninggal dikarnakan dinginnya cuaca bersalju. Kalian bisa menghangatkan para prajurit dengan membuat api unggun, namun dengan kalian membuat api unggun pihak musuh bisa bisa mengetahui keberadaan kalian dan pasukan kalian dalam bahaya.
Halo Wars 2
Halo Wars 2 adalah seri ke-2 dari game Halo Wars. Game dengan mode multiplayer ini bisa kalian mainkan secara online dan bisa sampai dengan 6 pemain. Misi dalam game ini sendiri terdapat cukup banyak dan begitu menantang dan seru untuk dimainkan.
Dalam game ini kalian akan mendapatkan misi untuk mengalahkan Banished yang merupakan lawan tangguh dalam game Halo Wars 2 yang harus kalian hadapi. Dalam seri kedua ini Banished akan dipimpin oleh Atriox yang merupakan seorang jendral.
Di seri kedua ini juga Halo Wars 2 tetap menghadirkan karakter-karakter dari seri lama seperti Profesor Anders, Captain Cutters dan juga seluruh kru pesawat Spirit of Fire. Hanya ada beberapa karakter baru dalam seri ini, salah satunya bernama Isabel.
Isabel merupakan asisten virtual dengan kecerdasan AI (Artificial Intelligence). Peran ia dalam game ini cukup penting, pasalnya nanti dia akan memandu kalian dalam mempersiapkan pasukan untuk menghadapi alien.
Battle Realms
Battle Realms adalah salah satu game yang dikembangan oleh Ubisoft pada tahun 2001. Game ini sendiri menceritakan kisah dari, yakni Lotus, Wolf dan Dragon Serphent. Klan Lotus dalam game ini berada dipihak jahat yang ingin menguasai negara yang berada dalam game ini. Cerita dalam game ini terjadi pada jaman Mitologi Jepang.
Tidak hanya klan lotus yang mempunya prajurit yang sangat kuat. Namun klan lainnya pun sama, tetapi klan lainnya tidak bekerja sama untuk melawan klan Lotus dikarnakan klan lainnya salaing bertempur unuk mempertahankan wilayahnya masing-masing.
Game Battle Realms ini memiliki konsep permainan Yin dan Yang. Yang dimana kedua elemen tersebut dapat kalian miliki setelah kalian memenangkan pertempuran tersebut. Elemen yin dan yang juga tidak hanya bisa digunakan untuk membuat prajurit kalian, namun bisa untuk membuat hero prajurit terkuat menggunakan elemen tersebut.
Itulah 5 Game RTS Terbaik yang bisa kalian mainkan di PC. Setiap permainan memiliki tingkat kesulitan yang berbeda-beda, maka dari itu game dengan Real Time Strategy sangat layak untuk dimainkan.